Purwokerto (ANTARA) - Perumda Owabong selaku pengelola sejumlah objek wisata yang ada di Purbalingga, Jawa Tengah, menyatakan terus melakukan berbagai persiapan guna menyambut wisatawan selama periode libur Lebaran 2022.

"Hingga saat ini kami terus melakukan berbagai persiapan guna menyambut wisatawan, mulai dari penyiapan wahana hingga penerapan protokol kesehatan," kata Plt Direktur Perumda Owabong Eko Susilo ketika dihubungi dari Purwokerto, Minggu.

Pihaknya juga menutup sementara sejumlah destinasi wisata agar bisa fokus pada upaya persiapan penyambutan wisatawan selama periode libur Lebaran.

"Objek Wisata Air Bojongsari, Goa Lawa, dan Sanggaluri Park kami tutup sementara sejak 3 April 2022 dan baru akan dibuka kembali pada 24 April. Selama tutup akan digunakan untuk perawatan wahana yang ada," katanya.

Selain itu disiapkan sejumlah wahana baru yang akan beroperasi di Objek Wisata Air Bojongsari. "Wahana baru dimaksud yakni wahana bermain jumping slide dan kolam bermain yang diberi nama Goles," katanya.

Eko juga mengatakan seluruh destinasi yang dikelola oleh Perumda Owabong telah mengintensifkan penerapan protokol kesehatan berbasis CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability) guna meningkatkan pelayanan bagi wisatawan.

"Owabong Purbalingga pada saat ini juga telah tersertifikasi Indonesia Care dari Kemenparekraf sebagai bentuk kuat menerapkan protokol kesehatan berbasis CHSE," katanya.

Melalui hal itu pihaknya memastikan bahwa penerapan protokol kesehatan di lokasi objek wisata telah diterapkan secara ketat sesuai dengan prosedur yang berlaku.

"Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan ketika berada di seluruh lokasi destinasi wisata yang dikelola Perumda Owabong," katanya.

Perumda Owabong juga mengingatkan kepada masyarakat yang nantinya ingin mengunjungi objek wisata yang ada untuk selalu disiplin memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak serta melengkapi diri dengan vaksinasi COVID-19.

"Dengan demikian diharapkan akan mencegah penyebaran COVID-19 di objek wisata dan masyarakat bisa berwisata dengan aman dan nyaman," katanya.
 

Pewarta : Wuryanti Puspitasari
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024