Semarang (ANTARA) - Pemerintah Kota Semarang mencatat 1,326 juta atau 101,65 persen penduduk Ibu Kota Jawa Tengah tersebut sudah memperoleh suntikan dosis pertama vaksin COVID-19.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi dalam siaran pers di Semarang, Jumat, mengatakan jumlah tersebut sudah melebihi dari target 1,3 juta orang yang harus dicapai untuk mencapai kekebalan komunal.

Adapun untuk suntikan kedua, kata dia, capaian sudah mencapai 73,51 persen atau sekitar 959 ribu orang.

Meski telah melebihi target, dia mendorong agar lebih banyak lagi yang divaksinasi.

"Kita upayakan percepatan vaksinasi dengan cara dari pintu ke pintu oleh dinas kesehatan," katanya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang Abdul Hakam mengatakan program vaksinasi dengan metode jemput bola terus dioptimalkan.

"Vaksinasi keliling untuk menyisir warga yang belum divaksinasi, harus bisa menyeluruh dengan adanya dukungan warga," katanya.

Oleh karena itu, ia mengimbau warga yang belum divaksinasi untuk mendatangi lokasi-lokasi vaksin keliling.

Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024