Laporta minta fans Barcelona sabar soal kontrak Messi

Jumat, 16 Juli 2021 15:34 WIB

Jakarta (ANTARA) - Presiden Barcelona Joan Laporta meminta kepada fans Blaugrana untuk sabar soal kontrak baru Lionel Messi dan pihaknya memastikan semuanya akan berjalan dengan baik.

"Messi? pesannya adalah ketenangan dan kesabaran. Saat ini, kamu harus bermain kelereng. Semuanya akan baik-baik saja," kata Laporta kepada Mundo Derpotivo, dikutip dari football-espana, Jumat.

Laporta mengatakan para profesional tengah melakukan pekerjaan yang bagus dan mereka puas dengan semua yang berjalan.

Baca juga: Joan Laporta klaim proses perpanjangan kontrak Messi berjalan lancar
Baca juga: Lionel Messi akan teken kontrak baru berdurasi lima tahun di Barcelona


Ia lanjut menjelaskan jika sesuatu yang spesial membutuhkan kesabaran dan kemampuan. Laporta percaya akan ada kabar saat musim panas berlanjut.

"Para profesional melakukan kerja yang bagus. Kami sangat puas dengan semuanya yang sedang berjalan, kamu sudah tahu bahwa sesuatu yang spesial di pasar membutuhkan kesabaran dan kemampuan," ungkap Laporta.

Sebelumnya Messi sudah setuju untuk memperpanjang masa baktinya di Barcelona dengan durasi lima tahun.

Saat ini Messi berada di Miami untuk berlibur bersama keluarganya usai berhasil membawa Argentina menjuarai Copa America.

La Pulga direncanakan akan kembali ke Barcelona pada awal Agustus mendatang untuk bersiap menyambut musim baru.

Baca juga: Messi, Ronaldo, GOAT dan Piala Dunia 2022
Baca juga: Presiden La Liga: Barca harus jual pemain bila ingin pertahankan Messi
Baca juga: Rafael Benitez ingin boyong Clement Lenglet dari Barcelona

 

 


Pewarta : Aldi Sultan
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Inter Miami resmi rampungkan transfer Sergio Busquets

17 July 2023 8:21 Wib

Sergio Busquet susul Messi

24 June 2023 8:58 Wib

Inilah alasan Messi pilih bergabung ke Inter Miami

08 June 2023 9:27 Wib

Nama-nama pemain Argentina yang bakal ke Jakarta

28 May 2023 7:54 Wib

Messi tinggalkan PSG akhir musim ini

04 May 2023 3:53 Wib, 2023
Terpopuler

Wali Kota Surakarta gandeng sepatu lokal bantu siswa kurang mampu

PERISTIWA - 26 April 2024 13:27 Wib

Nyalanesia gandeng sejumlah pemda beri pendampingan literasi sekolah

PERISTIWA - 27 April 2024 17:07 Wib

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 22 jam lalu

Kemenag Surakarta: Lansia jadi prioritas petugas haji

PERISTIWA - 30 April 2024 8:24 Wib

Penguasa Mangkunegaran beri motivasi kepada lulusan UNS

PERISTIWA - 27 April 2024 17:08 Wib