Ini masker COVID-19 termahal, terbuat dari emas dan bertabur berlian

Kamis, 13 Agustus 2020 8:39 WIB

Jakarta (ANTARA) - Pengrajin perhiasan Israel membuat masker virus corona paling mahal sedunia seharga 1,5 juta dolar AS untuk klien anonim asal Amerika Serikat.

Masker ini terbuat dari emas 18 karat dan bertatahkan 3.600 berlian hitam dan putih, di dalamnya dilengkapi filter N99 sebagai perlindungan untuk si pemakai, kata Isaac Levy, pemilik brand perhiasah Yvel.

"Saya kira (pembeli) tidak akan memakainya ke supermarket, tapi dia akan memakainya sesekali, saya yakin," kata Levy, Reuters dikutip Kamis.

Klien yang memesan masker mahal itu adalah kolektor seni China yang tinggal di Amerika Serikat.

"Dia adalah pelanggan kami, sangat menawan, ramah, kaya raya dan suka tampil mencolok," kata Levy.

Dia berencana mengirimkan masker itu secara lsngsung ketika sudah rampung pada Oktober mendatang.

Masker, yang dikerjakan tim berisi 25 pengrajin, mungkin terkesan pamer kekayaan di tengah ekonomi sulit, namun bagi Levy, ini adalah karya seni.

"Buat banyak orang, ini mungkin masker paling mahal sedunia dan itu hal yang besar," katanya.

"Bagi kami, ini adalah cara melindungi posisi orang-orang di pabrik agar mereka bisa menghidupi keluarganya."

Baca juga: Menjaga wajah tetap "glowing" di masa pandemi

Baca juga: Fesyen di fase normal baru, masker hingga APD modis

Baca juga: Masker kain "Chantiq" dengan sentuhan budaya Jawa


 


Pewarta : Antaranews
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

SOS hadirkan #BaktiSOSial dengan distribusikan 80ribu produk untuk bersih-bersih panti asuhan

22 March 2024 19:06 Wib

Kemenkes terjunkan tim peneliti jenis virus nyamuk DBD Jepara

11 March 2024 20:35 Wib

Boyolali waspadai penularan subvarian baru virus penyebab COVID-19

14 December 2023 14:05 Wib

Direksi ANTARA tularkan "virus" bekerja di BUMN kepada mahasiswa Unsoed

23 August 2023 6:00 Wib

Solo Raya waspadai masuknya virus antraks

07 July 2023 14:27 Wib
Terpopuler

RTMM-SPSI ajak pekerja informal ikut jaminan sosial ketenagakerjaan

PERISTIWA - 14 jam lalu

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 02 May 2024 8:39 Wib

Kemenag Surakarta: Lansia jadi prioritas petugas haji

PERISTIWA - 30 April 2024 8:24 Wib

ANTARA Biro Jateng lepas mahasiswa magang Polines

PERISTIWA - 14 jam lalu

BPJS Kesehatan Purwokerto dan mitra RS pastikan prosedur pelayanan

PERISTIWA - 02 May 2024 9:05 Wib