Boyolali (ANTARA) - Harga beberapa kebutuhan pokok seperti telur dan daging ayam di Pasar Boyolali Kota, memasuki bulan puasa mulai turun antara Rp2.000/ kilogram hingga Rp3.000/kg dengan stok cukup.

Pantauan harga beberapa barang kebutuhan pokok di Pasar Boyolali Kota, Kamis, mencatat daging ayam yang sebelumnya dijual Rp32.000/kg kini turun menjadi Rp30.000/kg dan relur ayam yang sebelumnya dijual Rp23.000/kg kini menjadi Rp20.000/kg.

Bahkan, bawang putih di Pasar Boyolali Kota menjelang puasa dijual tinggi hingga Rp70.000/kg kini hanya dijual Rp40.000/kg, karena stok di pedagang cukup melimpah.

Nyonya Darmo (55) salah satu pedagang sembako di Pasar Boyolali Kota mengatakan harga telur mengalami kenaikan menjelang puasa, tetapi setelah masuk bulan Ramadhan ini, kembali turun. Hal ini, sudah biasa terjadi seperti pada tahun-tahun sebelumnya.

Menurut dia, harga bawang putih melonjak tinggi karena persediaan barang di pasar terbatas, tetapi setelah ada pasokan bawang melimpah harga kembali turun mendekati normal.

"Saya berharap harga barang-barang kebutuhan pokok semuanya bisa stabil hingga Lebaran mendatang, sehingga, masyarakat yang belanja untuk Lebaran bisa meningkat dan pedagang juga laris menyediakan kebutuhan pokok," katanya.

Harga beberapa kebutuhan pokok lainnya seperti beras tetap stabil berkisar antara Rp10.000/kg hingga Rp12.000/kg, bawang merah Rp18.000/kg hingga Rp22.000/kg. gula pasir Rp12.000/kg, minyak goreng Rp12.000/kg.

Sutarti (50) pedagang lainnya di Pasar Boyolali Kota mengatakan harga daging ayam sudah bergerak turun dari Rp30.000/kg kini menjadi Rp30.000/kg, dan persediaan mencukupi kebutuhan masyarakat.

Menurut Sutarti, kebutuhan daging ayam pada bulan puasa ini, memang mengalami peningkatan cukup lumayan. Dirinya sebelum puasa biasa menyediakan dagangan hingga 75 ekor daging ayam, dan puasa ini meningkat hingga menjadi 100 ekor per hari.

Harga daging sapi di pasar yang sama rata-rata dijual stabil yakni Rp110.000/kg untuk kualita super dan Rp100.000/kg untuk kualitas dua. Dan pasokan daging ke pasar relatif cukup memenuhi kebutuhan pasar, karena Boyolali juga salah satu pemasok utama daging di Jateng.

Heri (45) salah satu pedagang di Pasar Boyolali kota mengatakan harga komoditas sayuran seperti cabai rata-rata stabil dan stok cukup melimpah. Harga cabai rawit merah dijual Rp30.000/kg, rawit hijau Rp20.000/kg dan cabai keriting Rp30.000/kg. Cabai di Boyolali dipasok dari daerah Cepogo dan Selo, serta sebagian dari Kopeng Salatiga.

Kepala Dinas Perindutrian dan Perdagangan Boyolali Karsino saat dikonfirmasi membenarkan turunnya sejumlah harga kebutuhan pokok. Pihaknya menurunkan petugas untuk melakukan pemantauan harga di pasar-pasar tradisional di Boyolali dengan harga saat ini masih wajar dan terjangkau masyarakat. 

Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024