Karanganyar (Antaranews Jateng) - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan pemeriksaan menyeluruh (rampcheck) terhadap sejumlah bus pariwisata di Taman Balekambang, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.

"Kami datang ke sini untuk memastikan bahwa keselamatan dijalankan dengan baik. Alhamdulilah sejauh ini semua berjalan baik," katanya di sela kunjungan di Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Kamis. 

Ia juga mengapresiasi upaya kepolisian yang telah melakukan tes urin kepada para pengemudi armada pariwisata. Menurut dia, tujuannya adalah untuk memastikan bahwa pengemudi kendaraan dalam kondisi sehat dan laik jalan. 

"Penting bahwa bus dan pengemudi harus laik jalan. Kami juga mengimbau mereka mengerti peraturan. Selama musim liburan proses ini dilakukan secara intensif," katanya.

Ia mengatakan salah satu yang menjadi fokus pemerintah adalah bus pariwisata mengingat saat ini merupakan musim liburan sehingga operasional kendaraan pariwisata sangat tinggi.

Pada kesempatan tersebut ia juga mengimbau kepada seluruh pengendara untuk berhati-hati dan mengikuti aturan batas kecepatan.

"Termasuk saat ini jalan tol kan sudah selesai, Jakarta ke Surabaya bisa ditempuh dalam waktu 8 jam dengan kecepatan maksimal 100 km/jam. Jangan lebih dari itu karena akan berisiko. Dalam hal ini kami minta bantuan dari Kakorlantas untuk memberikan imbauan keselamatan berkendara," katanya. 

Pada kesempatan yang sama, Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri mengatakan sarana dan prasarana yang sudah dibangun oleh pemerintah harus dibarengi dengan kendaraan dan pengemudi yang berkeselamatan.

"Oleh karena itu, kami imbau kepada seluruh masyarakat untuk memastikan keselamatan berkendara," katanya.

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024