Boyolali (Antaranews Jateng) - Rumah Sakit Umum Daerah Pandan Arang Boyolali menggelar bakti sosial dengan kegiatan pemeriksaan, pengobatan, dan konsultasi gratis di Jalan Cepoko, Kampung Surowedanan, Kecamatan Boyolali, Minggu.

Ketua panitia HUT ke-57 RSUD Pandan Arang Boyolali, Radityo Sumarno, mengatakan kegiatan bakti sosial kepada masyarakat itu pada pagi harinya dimulai senam pagi yang diikuti oleh karyawan rumah sakit dan masyarakat sekitar. 

Setelah itu, dilanjutkan dengan kegiatan kesehatan seperti, pemeriksaan kesehatan, pengobatan, dan konsultasi kesehatan secara gratis, serta juga digelar bazar.

Kegiatan itu digelar di perkampungan dekat rumah sakit karena rumah sakit berkeinginan agar lebih dekat dengan masyarakat.

Pada kegiatan tersebut pihaknya bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Boyolali sebagai bentuk pengabdian tentang kesehatan kepada masyarakat.

"Mendekatkan diri dengan masyarakat di lingkungan RSUD sehingga mereka dapat melaksanakan pola hidup sehat. Kami juga mengajak masyarakat untuk rutin cek kesehatannya," katanya.

Sementara Kepala Dinkes Kabupaten Boyolali, Ratri Survivalina, menyatakan pihaknya menyambut baik agenda bakti sosial kesehatan tersebut, dan melalui cek kesehatan ini permasalahan masyarakat dapat langsung dikonsultasikan dengan tim dokter.

"Kegiatan ini yang jelas akan mendorong minat masyarakat untuk hidup lebih sehat. Mereka akan termotivasi pola hidup sehat mulai dari sekarang," kata Ratri.

Pada agenda pengobatan gratis merupakan kegiatan yang paling ditunggu oleh masyarakat. Mereka dengan antusias menunggu sejak pagi sesi pemeriksaan gratis.

Surati (45) salah satu warga Surowedanan Boyolali mengaku memanfaatkan agenda pengobatan gratis tersebut untuk memeriksakan kesehatannya. 
 

Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024