400 musisi siap tampil pesta musik Jazz Traffic

Sabtu, 25 Agustus 2018 16:33 WIB

Surabaya, (Antaranews Jateng) - Lebih dari 400 musisi siap tampil di pesta musik "Jazz Traffic Festival 2018" yang akan berlangsung di Surabaya, Jawa Timur, pada 25 - 26 Agustus.

Ketua Panitia Jazz Traffic Festival 2018 Errol Jonathans kepada wartawan di Surabaya, Kamis, mengatakan telah menyiapkan lima panggung bagi ratusan musisi yang akan tampil selama festival yang berlangsung selama dua hari tersebut.

"Lima panggung ini seluruhnya kami dirikan di `Grand City Convention and Exhibition` Surabaya," katanya.

Errol menyebut penyelenggaraan Jazz Traffic Festival Tahun ini akan membuktika bahwa regenerasi musik jazz di tanah air sedang terjadi.

"Ada beberapa musisi muda yang akan tergabung di dalam Jazz Traffic All Star Tribute to Bubi Chen, yang akan tampil di Jazz Traffic Festival tahun ini," katanya

Dia menandaskan, bintang musisi jazz muda lainnya juga akan mewarnai panggung Jazz Traffic Festival kali ini, salah satunya adalah Barry Likumahuwa.

"Selain itu ada Shadu Rasjidi yang akan tampil dengan grupnya. Shadu itu anaknya Idang Rasjidi, musisi jazz senior. Ini akan membuktikan bahwa regenerasi musik jazz saat ini berjalan `smooth`, sangat alami," ujarnya.

Tak cuma itu, Errol menambahkan, sejumlah musisi muda lainnya juga akan tampil dalam Jazz Muda Indonesia, serta musisi yang berasal dari kalangan milenial dan gen-Z akan bergabung dalam band pemenang "MLD Jazz Wanted 2018", yang akan mengiringi dua penyanyi Indonesian Idol, yaitu Abdul dan Marion Jola.

"Saya menyebutnya `The Future is Now`. Masa depan musik jazz dan masa depan Jazz Traffic Festival sebagai ajang musik jazz tanah air sudah terlihat dari sekarang," ucapnya. (Editor : Subagyo).

Pewarta : Slamet Agus Sudarmojo
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Musisi Yogyakarta bawakan musik air di Klaten Etno Jazz Sawah 2024

17 November 2024 20:25 Wib

Collabonation Talent Hunt IM3 cari musisi muda dari Semarang

26 October 2024 18:52 Wib

Peraih Grammy Award Kitaro siap tampil di RWMF Tahun 2024

02 May 2024 13:03 Wib

Iwan Fals dan Sawung Jabo reuni di Synchronize Fest 2023

02 September 2023 6:59 Wib, 2023

Rektor UMP terima penghargaan sebagai "Tokoh Peduli Musisi dan Pegiat Seni"

16 June 2023 14:11 Wib, 2023
Terpopuler

Prakiraan cuaca Semarang hari ini

PERISTIWA - 5 jam lalu

Bulog Magelang salurkan bantuan pangan sebanyak 5.344 ton beras

PERISTIWA - 05 December 2024 13:48 Wib

PGRI Jateng: Perlindungan pada guru harus jadi komitmen bersama

PERISTIWA - 09 December 2024 20:43 Wib

Waspadai gelombang tinggi di laut selatan Jabar-DIY

PERISTIWA - 07 December 2024 11:35 Wib

Andika-Hendi gugat hasil Pilkada Jateng ke MK

PERISTIWA - 4 jam lalu