Solo (Antaranews Jateng) - Pasca-Lebaran sejumlah komoditas pokok di Pasar Legi Surakarta mengalami penurunan harga seiring dengan lancarnya distribusi dan permintaan dari konsumen yang mulai normal.

     "Bawang merah jenis Hima turun harga dari Rp28.000/kg menjadi Rp25.000/kg," kata salah satu pedagang Sri Rahayu di Solo, Kamis.

     Selanjutnya untuk bawang merah jenis Jawa juga mengalami penurunan harga dari Rp25.000/kg menjadi Rp20.000/kg. Ia mengatakan penurunan tersebut terjadi sejak tiga hari yang lalu.

     Komoditas lain yang juga mengalami penurunan harga yaitu cabai. Salah satu pedagang Sri Lestari mengatakan untuk cabai rawit merah turun harga dari Rp35.000/kg menjadi Rp30.000/kg, cabai rawit hijau turun dari Rp25.000/kg menjadi Rp20.000/kg.

     "kalau cabai merah besar dan keriting sama harganya, turun dari Rp25.000/kg menjadi Rp20.000/kg," katanya.

     Ia mengatakan penurunan harga sudah terjadi sejak dua hari yang lalu karena melimpahnya panen dari petani.

     Sementara itu, komoditas daging ayam yang pada bulan Ramadhan hingga Lebaran lalu harganya terus merangkak naik, saat ini mulai mengalami penurunan.

     "Sekarang harganya Rp45.000/kg, kemarin saya sempat jual sampai Rp50.000/kg," katanya.

     Ia mengatakan meski harga mulai turun, penjualan belum kembali normal. Menurut dia, orang masih enggan untuk membeli ayam karena harganya belum kembali ke angka sebelumnya, yaitu di kisaran Rp33.000/kg.

     "Saya kemarin memotong 25 ekor, itu tidak semua habis terjual. Hari ini saya hanya jual 15 ekor, kalau terlalu banyak takutnya 'nggak' habis," katanya.
 

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024