Pekalongan (Antaranews Jateng) - Puluhan warga yang tergabung pada komunitas relawan Jokowi Pekalongan, Jawa Tengah, menyelenggarakan bakti sosial dengan membagikan paket sembako pada korban rob daerah setempat.

Ketua Relawan Jokowi Timbul Sehati Pekalongan Matori, Sabtu di Pekalongan, mengatakan bahwa meski saat ini kondisi rob mulai surut tetapi korban rob masih membutuhkan "uluran tangan" dari para dermawan.

"Oleh karena, untuk meringankan beban derita korban rob, kami berbagi rasa dengan memberikan ratusan paket sembako kepada mereka," katanya.

Didampingi Ketua Relawan Pantura Barat Moh Subkhi, dia mengatakan penyaluran paket sembako tersebut pada korban rob sedikit mengalami kendala karena hampir sebagian besar lokasi yang satu dengan yang lain tergenang rob.

"Oleh karena, untuk mencapai ke tempat tujuan kami harus menggunakan perahu yang sengaja disewa. "Kami menggunakan perahu karena lokasi yang kami tuju merupakan lokasi kampung nelayan di pesisir yang jauh dari akses jalan," katanya.

Menurut dia, selain memberikan ratusan paket sembako, para relawan juga menggelar pembagian takjil di sejumlah lokasi baik di wilayah terdampak rob maupun lokasi lainnya.

"Kegiatan tersebut juga sebagai bentuk rasa kebersamaan, saling berbagi, dan menjalin tali silaturahmi dengan warga," katanya.

Ia menambahkan kegiatan pembagian paket sembako ini digelar di wilayah Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan yang tergenang rob.

 

Pewarta : Kutnadi
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024