Juri Idol bangga Abdul tampil bersama musisi Glenn Fredly

Selasa, 24 April 2018 11:18 WIB

Jakarta (Antaranews Jateng) - Abdul membuat bangga para juri Indonesian Idol 2018, usai penampilannya bersama musisi Glenn Fredly dalam Result & Reunion Show Indonesian Idol 2018, Senin malam. 

Mereka saat itu menyanyikan lagu "Kasih Putih", medley "Hikayat Cintaku". Baik Glenn maupun Abdul sempat menunjukkan kemampuan mereka memetik gitar sembari bernyanyi. 

"Dul, kamu malam ini belajar langsung sama salah satu tokoh legendaris peleleh hati wanita di Indonesia. Kamu berdampingan dengan Glenn Fredly dan kamu bisa mengimbanginya," ujar Ari Lasso.

"Abdul, yang gua denger sih terus terang duet dengan seorang Glenn Fredly yang kuat secara vokal, saat masuk part kamu, memang suara kamu juga kuat. Itu modal buat kamu. Kami berlima sangat bangga bisa mendapatkan Abdul dan Maria," kata Armand Maulana.  

Di sisi lain, Glenn mengaku senang bisa berkolaborasi bersama Abdul. 

"Gua harus merayakan keberadaan di musik Indonesia. Regenerasi itu penting. Gua senang banget bisa berkolaborasi dengan Abdul," ujar Glenn.  
 
Sementara itu, bagi Abdul, Glenn adalah salah satu sosok yang istimewa. 
 
"Buat saya, sosok Glenn adalah musisi istimewa. Buat saya, living legend," kata Abdul. (Editor : Monalisa).

Baca juga: Bawakan lagu Maroon 5, Abdul disebut seksi dan membius

Pewarta : Lia Wanadriani Santosa
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

KPK kembali periksa Windy Idol terkait kasus korupsi Hasbi Hasan

19 September 2023 16:23 Wib

Smartfren gandeng Tiara Idol

27 May 2020 20:54 Wib, 2020

Makam putri Karen "Idol" dibongkar hari ini untuk autopsi

19 February 2020 8:45 Wib, 2020

Menristekdikti: Kekerasan dan teror bukan bagian ajaran Islam

05 June 2019 13:56 Wib, 2019

Mantan finalis Idol dan kakaknya ditangkap kasus Curat

20 September 2018 8:38 Wib, 2018
Terpopuler

Anggota dewan terpilih wajib mundur saat maju pilkada

PERISTIWA - 16 May 2024 1:04 Wib

Harga emas Antam stabil

EKONOMI - 13 May 2024 9:44 Wib

BPBD Purbalingga imbau pendaki patuhi larangan pendakian Gunung Slamet

PERISTIWA - 17 May 2024 13:14 Wib

Pj Gubernur Jateng ajak Pepabri sukseskan Pilkada 2024

PERISTIWA - 15 May 2024 8:36 Wib

173 pebulu tangkis siap berlaga dalam Olimpiade Paris 2024

NASIONAL - 13 May 2024 9:46 Wib