Solo (Antaranews Jateng) - Ratusan siswa Sekolah Dasar terlihat memadati pergelaran Bekraf Habibie Festival 2018 yang dilaksanakan di De Tjolomadoe Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Pantauan lapangan di Solo, Jumat, para siswa tidak hanya menyaksikan berbagai macam miniatur pesawat terbang tetapi juga asyik berfoto dengan berlatar belakang miniatur pesawat-pesawat tersebut.

Selain itu, para siswa juga tertarik menyaksikan mobil balap Rio Haryanto pada saat kompetisi Formula 1 beberapa waktu lalu yang juga dipajang di pameran tersebut.

CEO PT Orbit Ventura Indonesia yang bertindak sebagai pelaksana kegiatan Sachin Gopalan mengatakan festival tersebut menampilkan teknologi dan inovasi di berbagai bidang, di antaranya kedirgantaraan, digital startup, virtual reality, perbankan, properti, makerland, 3D Printing, festival makanan, bazar, dan kriya.

"Acara ini merupakan festival teknologi dan inovasi Indonesia untuk merayakan dedikasi B.J. Habibie kepada Indonesia terutama di bidang teknologi dan inovasi," katanya.

Ia berharap pada pelaksanaan yang ketiga tersebut, Bekraf Habibie Festival bisa mendatangkan banyak pengunjung, bahkan lebih banyak dibandingkan dengan dua pelaksanaan sebelumnya.

Dia mengatakan pada pelaksanaan pertama jumlah pengunjung yang datang mencapai 56.161 pengunjung dan pelaksanaan yang kedua sekitar 77.000 pengunjung.

"Sesuai dengan pesan Pak Habibie, jika acara ini sukses di Jakarta maka harus dibawa ke daerah. Oleh karena itu, pada saat ini kami adakan di De Tjolomadoe ini," katanya.

Setelah ini, pihaknya juga akan mengunjungi daerah lain untuk melaksanakan pergelaran serupa, yaitu di Balikpapan, Bandung, Bali, Surabaya, Palembang, dan Makassar.

"Pada dasarnya kami ingin lebih banyak orang yang menikmati perhelatan ini karena akses terhadap teknologi dan inovasi adalah hak segala bangsa," katanya.
 

Pewarta : Aries Wasita Widiastuti
Editor : Nur Istibsaroh
Copyright © ANTARA 2024