Jakarta (Antaranews Jateng) Cakra Khan terlibat dalam film "Guru Ngaji". Cakra menjadi pengisi soundtrack dengan menyanyikan lagu berjudul "Jangan Mudah Putus Asa". Lagu yang dinyanyikannya kali ini berbeda dari yang sering dibawakan sebelumnya. 

"Biasa disodori lagu temanya udah ketebak pasti cinta. Ketika dikasih lirik demonya karena itu kan dinyanyikan sebelumnya orang, jadi sekilas lagunya ada kesan positif. Itu yang gue rasain," ucap Cakra  saat ditemui dalam jumpa pers film "Guru Ngaji" di kawasan Epicentrum, Jakarta, Rabu (14/3).

Walaupun tidak menyanyikan lagu cinta, dia mengaku tidak merasa kesulitan. Apalagi lagu ini memiliki pesan yang sangat positif sehingga membuatnya nyaman dalam bernyanyi.

"Sebetulnya kalau sebuah lagu buat gue yang penting nyaman dengan temanya. Kadang ada lagu sedih yang enggak gue nyaman pun banyak. Ketika dapat lagu nyaman, apapun itu gue maju," ujar Cakra.

Cakra menambahkan, lagu soundtrack ini bersifat general dan bisa didengarkan oleh semua kalangan serta tidak merujuk pada satu agama tertentu.

"Kita enggak menuju ke sebuah agama, tapi intinya kita selalu ikhlas berbuat baik terhadap sesama tidak pandang bulu," tutupnya.(Editor : Maria Cicilia Galuh).


Pewarta : Yogi Rachman
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024