Semarang (Antaranwes Jateng) - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) berhasil meraih penghargaan platinum dalam ajang Indonesia Corporate Social Responsibility (ICSR) Award II 2018 untuk kategori bank umum provinsi dengan grade A.

Direktur Bisnis Ritel dan Unit Usaha Syariah Bank Jateng Hanawijaya mengatakan sebagai bank yang sebagian besar sahamnya milik pemerintah provinsi (56 persen), penghargaan itu sejalan dengan apa yang ingin dicapai oleh perusahaan yakni menjadi kontributor bagi pembangunan ekonomi regional di daerah.

"Karena itu, beberapa CSR yang dibuat Bank Jateng antara lain dalam bentuk kegiatan visioner ke depan seperti pendidikan, serta bentuk program in line," kata Hanawijaya di Jakarta, Jumat (23/2).

Hanawijaya menyebutkan sejumlah contoh kegiatan visioner dari segi pendidikan seperti pengadaaan prasarana sekolah.

CSR seperti itu diharapkan akan memiliki dampak langsung pada penerima manfaat dalam menikmati prasarana pendidikan di sekolah.

"Sehingga ketika kelak penerima manfaat menjadi seseorang yang sukses akan ingat Bank Jateng sebagai salah satu bank yang berkontribusi di bidang pendidikan. Itu sekaligus menimbulkan loyalitas dari nasabah bersangkutan," kata Hanawijaya.

Selain itu, tambah dia, Bank Jateng juga mesti memastikan CSR yang diberikan kepada masyarakat bukan sekadar dana, tapi juga selaras dan berhubungan dengan kebutuhan masyarakat.

Pewarta : Humas Bank Jateng
Editor : Nur Istibsaroh
Copyright © ANTARA 2024