Cilacap (Antaranews Jateng) - Pertamina Refinery Unit IV Cilacap, Jawa Tengah menerima penghargaan dari Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cilacap sebagai wajib pajak badan cabang dengan kontribusi terbesar pada 2017.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Asisten Bidang Administrasi Sekretaris Daerah Cilacap Indro Cahyono didampingi Kepala KPP Pratama Cilacap Sri Sutitiningsih kepada General Manager Pertamina RU IV Dadi Sugiana dalam acara Tax Gathering di Fave Hotel, Cilacap, Senin.

Dalam kesempatan itu, Kepala KPP Pratama Cilacap Sri Sutitiningsih mengatakan kontribusi pajak dari Pertamina RU IV mencapai Rp471 miliar.

"Total penerimaan KPP Pratama Cilacap pada tahun 2017 adalah Rp1.255.560.238.905 atau mencapai 95,37 persen dari target dan tumbuh 24,38 persen dibanding tahun sebelumnya. Penerimaan terbesar dari Pertamina RU IV Cilacap," katanya.

Ia mengatakan kontribusi dari 200 wajib pajak terbesar terhadap pencapaian penerimaan kantor terhitung signifikan, yaitu mencapai lebih dari 75 persen.

Dia mengharapkan dengan diberikannya penghargaan terhadap wajib pajak terbesar akan mampu menjadi contoh bagi wajib pajak lainnya untuk meningkatkan kepatuhan pelaksanaan kewajiban perpajakan serta memelihara hubungan baik antara KPP Pratama, mitra pembayaran, insititusi, dan pemangku kepentingan lainnya.

"Pencapaian tersebut menempatkan KPP Pratama Cilacap pada urutan kedua dalam hal pencapaian target penerimaan di lingkungan Kanwil DJP (Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak, red.) Jawa Tengah II," kata dia.

General Manager Pertamina RU IV Dadi Sugiana mengaku bangga atas penghargaan tersebut.

"Kami juga menyampaikan terima kasih atas penghargaan ini," kata dia. 

Pewarta : Sumarwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024