Pelepasan AKBP Dwiyono yang menjabat Kapolres Banyumas selama dua tahun sembilan bulan itu ditandai dengan tradisi pedang pora di halaman Markas Polres Banyumas di Purwokerto, Jawa Tengah, Selasa.

Ratusan anggota Polres Banyumas bersama para istri anggota polisi yang tergabung dalam Bhayangkari turut mengantarkan AKBP Dwiyono dan istri hingga pintu gerbang Mapolres Banyumas.

Selain itu, Komandan Komando Distrik Militer 0701 Banyumas Letnan Kolonel Infanteri Asep Apandi beserta 27 komandan komando rayon militer se-Banyumas dan grup kentongan Kodim Banyumas turut mengantarkan AKBP Dwiyono meninggalkan tempat tugasnya yang lama.

Isak tangis sejumlah anggota Polres Banyumas dan Bhayangkari tampak mengiringi kepergian AKBP Dwiyono menuju tempat tugas yang baru di Jakarta.

Dalam kesempatan itu, AKBP Dwiyono menyampaikan terima kasih atas dukungan anggota Polres Banyumas selama ini.

"Saya mengucapkan banyak terima kasih atas dukungannya selama bertugas di Banyumas," katanya.

Sementara itu, AKBP Murbani Budi Pitono turut mengantar AKBP Dwiyono hingga pintu gerbang Mapolres Banyumas.

Sebelum bertugas di Banyumas, AKBP Murbani Budi Pitono menjabat Kapolres Magelang.

Serah terima jabatan Kapolres Banyumas tersebut telah dilaksanakan di Markas Polda Jawa Tengah pada hari Senin (13/10).

Pewarta : Sumarwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024