Jakarta (ANTARA News) - Gelandang serang Korea Selatan Lee Jae-sung diragukan untuk dapat tampil pada pertandingan grup C kejuaraan sepak bola Piala Asia melawan Kyrgyzstan, Jumat, karena cedera pada jempol kakinya, demikian diumumkan Persatuan Sepak Bola Korea Selatan (KFA).

Pemain berusia 26 tahun itu, yang tampil 86 menit keika Korsel mengalahkan Filipina 1-0 Senin lalu, tidak ikut sesi latihan Rabu.

"Ibu jari kaki kanan Lee tertekuk saat pertandingan lawan Filipina, dan ia merasa sakit," kata KFA seperti dikutip Yonhap.

"Cederanya mulai membaik, namun untuk segera pulih Lee tidak mengikuti latihan hari ini. Ia tetap di hotel untuk memulihan," kata KFA.

Pelatih timnas Korsel Paulo Bento juga akan kehilangan Ki Sung-yueng setelah pemain belakang Newcaste United itu cedera hamstring hari Senin lalu.

Ki, 29, harus istirahat seminggu sehingga ia juga bakal absen pada pertandingan grup C berikutnya melawan China 16 Januari, dimana saat itu Korsel sudah boleh menampilkan pemain Tottenham Hotspurs Son Heung-min.

Baca juga: Korsel menang tipis 1-0 atas Filipina

Baca juga: Data dan fakta tim Korea Selatan di Piala Asia 2019

Pewarta: Teguh Handoko
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019