Semarang (ANTARA) - Perempuan Jawa Tengah Pilih Andika Hendi (Pandhita) mengadakan kegiatan tebus murah beras sebanyak 2,5 kilogram dengan harga hanya Rp1.000 di Desa Danasari, Dukuh Pejarakan, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (4/10).

Menurut Pembina Pandhita Eryolanda, dalam pernyataan di Semarang, Minggu,  kegiatan tersebut ditujukan untuk membantu para nelayan di desa tersebut.

"Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban para nelayan dan memberikan manfaat nyata bagi mereka," katanya.

Mia Soedarso yang juga Pembina Pandhita menjelaskan bahwa kegiatan itu juga merupakan bagian dari dukungan Pandhita kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa-Hendrar Prihadi alias Hendi.

"Pandhita mendukung Andika-Hendi karena kami percaya mereka dapat membawa Jawa Tengah lebih maju dalam berbagai aspek, baik dari sisi perekonomian daerah, kesejahteraan warga, maupun infrastruktur," katanya.

Sementara itu Humas Pandhita Renny Ronowijoyo menjelaskan bahwa rekam jejak Andika Perkasa selama berkarier di TNI dan Hendi sebagai Wali Kota Semarang maupun Kepala LKPP menjadi alasan kuat bagi Pandhita untuk mendukung pasangan itu.

"Kami yakin mereka memiliki kapasitas dan integritas untuk memimpin Jawa Tengah ke arah yang lebih baik," katanya.

Dalam kegiatan tersebut, Pandhita juga melakukan aksi bagi-bagi kaos dan memberikan arahan menggunakan alat peraga tentang mengapa masyarakat harus memilih Andika dan Hendi.

Pandhita berharap kegiatan itu dapat memberikan dampak positif dan terus berkomitmen untuk mendukung program-program yang bermanfaat bagi masyarakat Jateng.

Pandhita yang merupakan wadah aktivitas perempuan Jateng pendukung Andika-Hendi selama ini aktif dalam berbagai kegiatan sosial dengan kantor yang beralamat di Jalan Pandanaran Nomor 100, Semarang.

Pewarta : Zuhdiar Laeis
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2024