Semarang (ANTARA) - 40 inovasi bisnis baru karya para siswa SMA/ SMK di berbagai wilayah di Indonesia bersaing dalam "Regional Student Company Competition" yang merupakan rangkaian dari Zurich Entrepreneurship Program tahun kedua.

Country Manager Zurich Indonesia Edhi Tjahja Negara dalam siaran pers di Semarang, Selasa, mengatakan, program yang digelar oleh Zurich Indonesia bersama Prestasi Junior Indonesia (PJI) tersebut bertujuan mendorong generasi muda untuk mengasah potensi dalam berwirausaha.

"Melalui program ini, kami menciptakan peluang ekonomi sekaligus mempersiapkan generasi muda untuk memasuki dunia bisnis," katanya.

Ia menjelaskan 40 inovasi bisnis baru karya pata siswa SMK/ SMK tersebut berhasil mengkontribusikan total pendapatan bisnis hingga lebih dari Rp320 juta pada pertumbuhan ekonomi masyarakat di Indonesia.

Zurich Enterpreneurship Program, lanjut dia, telah memberikan edukasi kewirausahaan secara berkala kepada lebih dari 3.400 siswa dari 40 SMA dan SMK di 11 kota dan kabupaten di Indonesia sejak Agustus 2023.

Program tersebut, kata dia, ditargetkan dapat memberdayakan lebih dari 9.000 siswa SMA dan SMK di Indonesia dengan keterampilan esensial untuk menciptakan peluang ekonomi melalui kewirausahaan hingga 2025 mendatang.

Sementara itu, Academic Advisor and Operations Counsel Prestasi Junior Indonesia, Robert Gardiner, mengatakan, program kewirausahaan ini juga menanamkan etika dan prinsip berkelanjutan dalam membangun bisnis.

"Hal ini akan menjadi nilai penting bagi generasi muda untuk tumbuh menjadi pemimpin bisnis masa depan yang bertanggung jawab," katanya.

Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2025