Semarang (ANTARA) - Rektor Universitas Semarang (USM) Supari mengatakan para peraih juara dalam kejuaraan Bulu Tangkis Piala Rektor USM 2023 akan digratiskan saat masuk ke perguruan tinggi tersebut sampai lulus.

"Untuk yang meraih juara, masuk USM gratis sampai lulus," kata Supari saat penutupan kejuaraan Piala Rektor USM 2023 di Semarang, Sabtu.

Menurut dia, USM selalu mendukung kegiatan bulu tangkis, salah satunya  komitmen dengan membangun lapangan yang sangat layak untuk kejuaraan hingga tingkat internasional ini.

Ia mengatakan USM ingin ikut berperan melalui kejuaraan Piala Rektor tersebut.

"Mungkin masih ada yang belum juara, tapi suatu saat pasti bisa juara," katanya.

Menurut dia, salah satu hal penting yang harus dilakukan yakni menanamkan mental juara.

Kejuaraan Piala Rektor USM, lanjut dia, akan digelar secara rutin.

Kejuaraan yang berlangsung sejak 16 hingga 21 Oktober 2024 tersebut diikuti oleh 650 atlet.

Kejuaraan tersebut mempertandingkan kelompok madya dan dasar hanya untuk atlet Se-Kota Semarang, sedangkan untuk kelompok utama, diikuti oleh atlet dari klub bulu tangkis se-Indonesia.


Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024