Barcelona dan Tottenham minati Lorenzo Insigne

Senin, 5 Juli 2021 6:45 WIB

Jakarta (ANTARA) - Barcelona dan Tottenham Hotspur kabarnya sudah menghubungi agen Lorenzo Insigne untuk menunjukkan minat kedua klub dalam mendatangkan striker Napoli itu pada jendela musim panas ini.

Pemain berusia 30 tahun itu menciptakan dua gol dalam dua penampilan untuk Italia pada Euro 2020, termasuk gol dari tendangan jarak jauh saat menang 2-1 atas Belgia dalam perempat final.

Insigne mencetak 109 gol dalam 397 pertandingan untuk Napoli dan kontraknya dengan raksasa Italia itu akan berakhir Juni tahun depan.

Baca juga: Insigne "Star of the Match", Courtois kecewa Belgia tersingkir

Menurut Corriere dello Sport, baik Barcelona maupun Spurs sudah menghubungi sang striker untuk mengungkapkan minat mereka menggunakan jasanya.

Laporan itu menyebutkan bahwa Insigne menginginkan peningkatan untuk kontraknya saat ini yang bernilai 4,3 juta pound per tahun. Dia bisa hengkang jika pada pekan-pekan ke depan tidak ditawari kontrak baru.

Insigne yang beroperasi di sayap kiri serangan sudah mencetak 19 gol dan 11 assist dalam 48 penampilan untuk Napoli musim lalu.

Baca juga: Taklukkan Belgia 2-1, Italia ke semifinal Euro 2020 hadapi Spanyol
Baca juga: Arsene Wenger yakin Inggris ke final Euro 2020
Baca juga: Semifinal Euro 2020: Italia ladeni Spanyol, Inggris ditantang Denmark

 


Pewarta : Jafar M Sidik
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Lorenzo Insigne terpapar COVID-19

22 December 2021 5:04 Wib, 2021

Napoli bungkam Bologna 3-0

29 October 2021 6:41 Wib, 2021

Insigne minta Napoli tak jemawa meski duduki puncak Liga Italia

21 September 2021 15:38 Wib, 2021

Inter, Everton, dan Zenit bersaing dapatkan Insigne dari Napoli

13 August 2021 10:51 Wib, 2021

Tekuk Belgia 2-1, Italia melaju ke semifinal Euro 2020

03 July 2021 5:35 Wib, 2021
Terpopuler

Etnik jazz, harmoni musik dan suara alam untuk gerakan lestari

HIBURAN - 12 November 2024 15:09 Wib

Pasar Modal Indonesia selenggarakan CMSE 2024

EKONOMI - 10 November 2024 14:24 Wib

Sebanyak 179 guru di Cimahi belajar jurnalistik bersama ANTARA

PERISTIWA - 12 November 2024 11:41 Wib

Fitur "Face Recognition" BPJS Kesehatan mudahkan pasien di RS

EKONOMI - 13 November 2024 14:42 Wib

DPRD Semarang minta evaluasi pengelolaan Trans Semarang

EKONOMI - 14 November 2024 20:56 Wib