Villarreal diimbangi Cadiz 0-0

Senin, 26 Oktober 2020 7:27 WIB

Jakarta (ANTARA) - Villarreal menyia-nyiakan peluang memuncaki klasemen La Liga setelah ditahan seri 0-0 oleh Cadiz dalam pertandingan yang menciptakan sedikit peluang, Senin dini hari tadi.

Alvaro Negredo hampir membawa Cadiz unggul ketika sudah berhasil memasukkan bola ke gawang Villareal dari tendangan bebas. Tetapi gol itu dianulir setelah evaluasi VAR karena Anthony Lozano sudah lebih dulu bergerak dalam posisi offside.

Setelah itu Cadiz tak bisa lagi mengancam gawang Villarreal yang dijaga Sergio Asenjo karena sampai pertandingan usai tak satu pun pemain melepaskan tendangan menyasar ke gawang. Tetapi Villarreal sendiri mengirimkan hanya dua percobaan gol yang tepat menemui sasaran.

Baca juga: Valladolid masih nirmenang, Villarreal diselamatkan VAR
Baca juga: Suarez lanjutkan kesuburan, Atletico Madrid bungkam Real Betis 2-0


Villarreal menduduki urutan kedua dengan 12 poin dari tujuh kali bertanding dan masih tetap tanpa kemenangan tandang. Sedangkan Cadiz menempati urutan kelima dengan 11 poin dan tengah menunggu kemenangan kandang pertamanya sejak naik ke divisi utama.

Real Madrid masih memuncaki klasemen dengan 13 poin dari enam kali bertanding setelah menaklukkan Barcelona 3-1 dalam el classico di kandang Barca sehari sebelumnya.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol: Real Madrid kembali ke puncak berkat El Clasico
Baca juga: Ronald Koeman salahkan VAR atas kekalahan Barcelona di El Clasico
 

Pewarta : Jafar M Sidik
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Barcelona tumbang 0-1 lawan Cadiz

19 April 2022 6:19 Wib, 2022

Atletico tundukkan Cadiz dengan skor 2-1

12 March 2022 6:51 Wib, 2022

Kalahkan Cadiz 2-1, Valencia ke semifinal Copa del Rey

03 February 2022 6:50 Wib, 2022

Madrid ditahan imbang Cadiz 0-0

20 December 2021 7:10 Wib, 2021

Atletico bungkam Cadiz dengan skor 4-1

29 November 2021 7:30 Wib, 2021
Terpopuler

Wali Kota Surakarta gandeng sepatu lokal bantu siswa kurang mampu

PERISTIWA - 26 April 2024 13:27 Wib

Nyalanesia gandeng sejumlah pemda beri pendampingan literasi sekolah

PERISTIWA - 27 April 2024 17:07 Wib

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 10 jam lalu

Kemenag Surakarta: Lansia jadi prioritas petugas haji

PERISTIWA - 30 April 2024 8:24 Wib

Penguasa Mangkunegaran beri motivasi kepada lulusan UNS

PERISTIWA - 27 April 2024 17:08 Wib