Gagal gabung Atletico, Cavani dipastikan bertahan di PSG

Sabtu, 1 Februari 2020 15:24 WIB

Jakarta (ANTARA) - Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan tidak akan melepas penyerang Edinson Cavani di bursa transfer Januari, meski pemain timnas Uruguay itu meminta untuk meninggalkan klub Prancis tersebut.

Penyerang berusia 32 tahun itu meminta untuk dilepas PSG di tengah minat dari klub Spanyol Atletico Madrid. Namun, PSG tidak berencana menjual pencetak gol terbanyak sepanjang masa mereka bulan ini.

Juara Prancis tersebut juga beralasan bahwa mereka belum menemukan penawaran yang cocok untuk Cavani.

Baca juga: Edinson Cavani selesai tes kesehatan di Atletico Madrid

Kontrak mantan pemain Napoli tersebut akan berakhir enam bulan lagi dan ia telah dikaitkan dengan klub seperti Manchester United dan Chelsea.

Pelatih Chelsea Frank Lampard menyebut Cavani seorang "pemain hebat" setelah klubnya dikaitkan dengan sang pemain pada awal bulan ini.

Menit bermain Cavani terbatas musim ini setelah kedatangan Mauro Icardi dengan status pinjaman selama satu musim dari Inter Milan di bursa transfer musim panas.

"Kami tidak mencapai kesepakatan dengan siapa pun," kata direktur olahraga PSG, Leonardo kepada L'Equipe.

"Kami tidak pernah berpikir untuk menjualnya. Pada satu titik kami membuka negosiasi, tetapi tidak ada kesepakatan yang tercapai. Kariernya enam setengah tahun di sebuah klub, itu tidak akan dihapus dalam perundingan selama dua pekan."

Pelatih PSG, Thomas Tuchel juga menambahkan bahwa Cavani dalam kondisi baik dan perlu mendapatkan kepercayaan diri dan ritmenya lagi.

Baca juga: Edinson Cavani urung merapat ke Old Trafford
Baca juga: Cavani ingin tinggalkan PSG untuk gabung Atletico Madrid

Pewarta : Hendri Sukma Indrawan
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pelatih MU pastikan Cavani menepi ketika lawan Leicester

02 April 2022 17:54 Wib, 2022

Soal absennya Cavani dan Ronaldo, Rangnick: Saya tak bisa memaksa

07 March 2022 17:22 Wib, 2022

Barcelona putuskan tak bakal coba datangkan Cavani

25 December 2021 18:47 Wib, 2021

MU bungkam Tottenham, Solskjaer: Ronaldo dan Cavani bersinar

31 October 2021 16:13 Wib, 2021

Solskjaer puji kerelaan Cavani serahkan nomor punggung 7 untuk Ronaldo

11 September 2021 5:28 Wib, 2021
Terpopuler

Kalangan akademisi ramaikan Pilkada Surakarta

PERISTIWA - 25 April 2024 15:48 Wib

Wali Kota Surakarta gandeng sepatu lokal bantu siswa kurang mampu

PERISTIWA - 26 April 2024 13:27 Wib

Nyalanesia gandeng sejumlah pemda beri pendampingan literasi sekolah

PERISTIWA - 27 April 2024 17:07 Wib

PDAM Kota Magelang berikan subsidi masyarakat berpenghasilan rendah

PERISTIWA - 25 April 2024 15:49 Wib

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 3 jam lalu