Jakarta (Antaranews Jateng) - Pelatih tim nasional Indonesia Simon McMenemy mengatakan, skuatnya melakukan pemusatan latihan (TC) di Perth, Australia, salah satunya demi menghindari kegaduhan sepak bola di Indonesia.

"Penting bagi kami untuk sedikit menjauh dari kegaduhan Jakarta," ujar Simon di Jakarta, Senin.

Menurut pelatih asal Skotlandia itu, dengan berada di Australia, skuatnya lebih fokus menjalani latihan demi latihan dan memaksimalkan fasilitas yang ada di Negeri Kanguru tersebut.

Simon sendiri mengaku senang timnas memiliki kesempatan untuk menempa kemampuan di Australia.

Apalagi di sana timnas akan menjalani dua kali laga uji coba. Salah satunya menghadapi klub Liga Australia Perth Glory FC.

"Saya ditawari TC di Australia dan itu menarik. Di sana kami akan menghadapi lawan dengan kualitas baik dan fisik yang bagus," kata Simon.

Tim nasional Indonesia sendiri saat ini bersiap untuk melakukan pemusatan latihan di Perth, Australia pada 6-17 Maret 2019 dan Bali pada 18-21 Maret 2019.

TC itu digelar sebagai persiapan timnas menghadapi laga uji coba internasional (FIFA match day) menghadapi Myanmar pada 25 Maret 2019 di Stadion Mandala Thiri, Myanmar.

Baca juga: Simon McMenemy umumkan tiga asisten pelatih timnas

Baca juga: Simon Mcmenemy panggil 27 pemain timnas Indonesia

Baca juga: Simon McMenemy: Pemain muda masuk timnas dengan syarat

 


Pewarta : Michael Teguh Adiputra Siahaan
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024