Semarang (Antaranews Jateng) - PT KIW (Persero) terus bertransformasi menuju korporasi unggul salah satunya dengan menciptakan value lebih dengan core business tetap sebagai kawasan industri.

"KIW sudah 30 tahun dan kami ingin bertransformasi menuju korporasi yang unggul menuju KIW baru dan untuk mencapai itu, tentu kami tidak mungkin sendirian dan harus berkolaborasi dengan semua komponen yang ada," kata Direktur Utama PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) Rachmadi Nugroho di Semarang, Senin.

Hal tersebut disampaikan Rachmadi Nugroho disela acara business gathering yang merupakan puncak acara perayaan HUT ke-30 KIW di Hotel Patrajasa Semarang.

Hadir dalam kesempatan tersebut lebih dari 350 undangan yang terdiri dari pemegang saham dan dewan komisaris PT KIW (Persero), perusahaan kawasan industri BUMN dan swasta, pengurus himpunan kawasan industri, mitra BUMN, investor, mantan direksi, serta stakeholder terkait.

Rachmadi Nugroho menjelaskan salah satu langkah nyata menuju transformasi tersebut, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan 10 stakeholder terkait.

"Itu (penandatanganan MoU,red.) salah satu bukti nyata menjalin sinergitas dengan para stakholder terkait, karena kami sadar, kami tidak bisa bekerja sendiri," kata Rachmadi.

Selain bersinergi dengan sejumlah stakholder, lanjut Rachmadi, PT KIW juga telah memiliki anak perusahaan bernama PT Putra Wijayakusuma Sakti (terbentuk tanggal 1 Oktober 2018) yang bergerak di bidang jasa (tranding, jasa konstruksi/konsultan, transportasi) dan property (batching plan, warehouse, perumahan).

PT KIW, tambah Rachmadi Nugroho juga telah menunjuk konsultan untuk melakukan studi kelayakan dan ditargetkan akhir tahun 2018 sudah ada kejelasan arah pengembangan Kawasan Industri Wijayakusuma.

Sebelum Business Gathering, PT KIW juga telah melaksanakan beberapa rangkaian acara sebagai bentuk perayaan HUT ke-30 KIW antara lain groundbreaking Bangunan Pabrik Siap Pakai (BPSP) IX Graha Wijaya Utama pada Jumat (28/9), donor darah yang diikuti 200 peserta dari warga sekitar dan pegawai perusahaan di lingkungan KIW (4/10).

Kegiatan lain, penyerahan bantuan renovasi rumah untuk tujuh karyawan PT KIW dan bantuan pembayaran uang muka rumah karyawan; sosialisasi pencegahan korupsi dan penandatanganan pakta integritas; dan khitan massal yang diikuti 60 peserta yang berasal dari Kecamatan Tugu, Ngaliyan, Boja, dan Mijen; serta kegiatan pasar murah 300 paket sembako murah seharga Rp25ribu untuk masyarakat sekitar PT KIW.

 

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024