Solo (Antaranews Jateng) - Himpunan Pedagang Pasar Klewer (HPPK) akan menerapkan konsep pasar digital pada era globalisasi ini untuk meningkatkan penjualan.
     
"Untuk konsepnya yaitu produk yang dijual di Pasar Klewer juga bisa dijual melalui 'online' (daring, red)," kata Ketua HPPK Tafip Harjono di sela pengukuhan kepengurusan HPPK periode 2018-2022 di Solo, Jumat.
     
Oleh karena itu, katanya, pedagang perlu memanfaatkan sejumlah media sosial untuk berjualan produk yang mereka jual secara langsung di Pasar Klewer.
     
"Mereka juga bisa memanfaatkan 'website', dengan makin banyaknya cara penjualan tentu hasilnya akan lebih optimal. Dalam waktu dekat ini kami akan segera mengurusnya (pembuatan website, red)," katanya.
     
Pihaknya optimistis para pedagang di Pasar Klewer mampu menghadapi persaingan tersebut mengingat produk yang selama ini dijual oleh pedagang daring juga mengambil di pasar-pasar.
     
Bahkan pihaknya juga siap bersaing dari sisi harga jual produk karena rantai perdagangan menjadi lebih pendek.
     
"Yang penting laku, jadi kami ingin memanfaatkan penjualan berbasis digital," katanya.
     
Ia berharap penerapan konsep pasar digital tersebut akan mampu mendongkrak penjualan di Pasar Klewer.
     
"Memang tidak lantas menjadikan pasar jadi penuh oleh pembeli, tetapi yang penting dagangan kami laku," katanya.

 

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2024