Konsumsi pemanis buatan berdampak negatif terhadap aktivitas mikroba usus

Kamis, 4 Oktober 2018 14:52 WIB

Jakarta (Antaranews Jateng) – Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Molecules, ditemukan enam pemanis buatan biasa yang peredarannya disetujui Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika (FDA), serta 10 suplemen olahraga berpemanis buatan yang bisa meracuni mikroba usus pencernaan.

Para peneliti dari Ben-Gurion University of the Negev di Israel dan Nanyang Technological University di Singapura menguji racun dari aspartam, sukralosa, sakarin, neotam, advantame, dan asesulfam potasium-K. Mereka mengamati bahwa dengan hanya 1 miligram per mililiter pemanis buatan, bakteri dalam sistem pencernaan bisa menjadi beracun.

“Ini adalah bukti selanjutnya bahwa mengonsumsi pemanis buatan berdampak negatif terhadap aktivitas mikroba usus yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan," terang Profesor departemen bioteknologi di BGU’s,  Ariel Kushmaro dalam keterangan pers, menurut CNBC dalam laporannya, Kamis.

Baca juga: Pemanis buatan bisa picu nafsu makan berlebih

Menurut penelitian, sistem mikroba usus "memainkan peran kunci dalam metabolisme manusia," dan pemanis buatan dapat "mempengaruhi kesehatan tuan rumah, seperti menginduksi intoleransi glukosa." Selain itu, beberapa efek dari pemanis baru yang disetujui FDA, seperti neotame, masih belum diketahui.

Berdasarkan penelitian, sistem mikroba usus “berperan penting dalam metabolisme manusia”, dan pemanis buatan dapat “memengaruhi induk kesehatan, seperti menimbulkan intoleransi glukosa.”

Baca juga: Gula kayu bisa jadi pilihan pemanis untuk jaga gula darah

Menurut penelitian, sistem mikroba usus "memainkan peran kunci dalam metabolisme manusia," dan pemanis buatan dapat "mempengaruhi kesehatan, seperti menginduksi intoleransi glukosa."

Beberapa efek pemanis yang baru disetujui FDA, seperti neotame, masih belum diketahui dampaknya, kendati sebagian pemanis buatan juga berdampak pada pencemaran lingkungan.


Pewarta : Anggarini Paramita
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Ini enam bahan alami pengganti gula

20 June 2020 13:06 Wib, 2020

Mau lebih sehat? Coba ganti gula dengan pemanis ini

13 May 2019 10:05 Wib, 2019

Assmaah ini ajak perempuan Indonesia geluti sepak bola

02 March 2019 8:03 Wib, 2019

Beberapa bahan pemanis pengaruhnya terhadap tubuh

05 November 2018 10:41 Wib, 2018

Anggito Ungkap "Pemanis" untuk Pondokan Haji 2013

26 October 2015 16:04 Wib, 2015
Terpopuler

Wali Kota Surakarta gandeng sepatu lokal bantu siswa kurang mampu

PERISTIWA - 26 April 2024 13:27 Wib

Nyalanesia gandeng sejumlah pemda beri pendampingan literasi sekolah

PERISTIWA - 27 April 2024 17:07 Wib

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 12 jam lalu

Kemenag Surakarta: Lansia jadi prioritas petugas haji

PERISTIWA - 30 April 2024 8:24 Wib

Penguasa Mangkunegaran beri motivasi kepada lulusan UNS

PERISTIWA - 27 April 2024 17:08 Wib