Tasya Kamila jarang bertemu suami karena kesibukan masing-masing

Jumat, 28 September 2018 17:10 WIB

Jakarta (Antaranews Jateng) - Artis Tasya Kamila sedang menjalani fase kehidupan baru sebagai seorang istri setelah menikah dengan Randi Bachtiar. Meski begitu, Tasya mengaku jarang bertemu dengan sang suami lantaran kesibukannya masing-masing.

"Iya sih masih sibuk banget. Walaupun aku sendiri pengin bernafas sejenak gitu kan untuk merencanakan anak segala macam. Jadi memang sekarang ambil kegiatan yang slow dulu lah. Itu pun sibuk banget ya, ketemu suami cuma weekend doang," ucap Tasya Kamila saat berbincang di kawasan Kasablanka, Jakarta, Jumat.

Meski hanya bertemu ketika akhir pekan, namun Tasya memanfaatkan waktu tersebut sebaik mungkin bersama sang suami.

Baca juga: Pesan almarhum ayah Tasya Kamila pada Randi sebelum wafat

"Weekend biasanya kita lebih banyak spend sama keluarga sih. Jadi kalau enggak kita keluar kota atau ya honeymoon terus jadinya," terangnya.

Tasya mengaku masih nyaman menjalani ritme kehidupan berumah tangga yang dijalaninya saat ini. Ia tidak memaksa sang suami yang saat ini berada di luar kota untuk pekerjaanagar tinggal bersamanya di Jakarta.

"Kalau sekarang mungkin karena kita masih nyaman ya dengan dinamika yang seperti ini, enggak ada kepikiran. Tapi pastinya kalau misalkan nanti udah punya anak, mungkin suami yang bakalan base di Jakarta kali ya, karena kesempatan di sini juga masih luas kok," jelasnya. (Editor :Monalisa).

 


Pewarta : Yogi Rachman
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Gawai pintar untuk alat pembelajaran daring

19 July 2021 18:18 Wib, 2021

Pembelajaran daring membuat kerajinan

19 March 2021 16:48 Wib, 2021

Pembelajaran daring tata boga

15 October 2020 16:42 Wib, 2020

Pelatihan fotografi siswa inklusi

28 October 2019 18:05 Wib, 2019

Bawa bayinya, Tasya: Saya takut "dijulidin"

22 July 2019 17:30 Wib, 2019
Terpopuler

Prakiraan cuaca Semarang hari ini

PERISTIWA - 12 December 2024 7:46 Wib

500 pembalap sepeda ikuti Criterium Open Championship Cilacap

OLAHRAGA - 14 December 2024 17:41 Wib

Kemendagri sedang susun desain besar otonomi daerah

NASIONAL - 17 December 2024 13:53 Wib

Andika-Hendi gugat hasil Pilkada Jateng ke MK

PERISTIWA - 12 December 2024 8:09 Wib

Pemkab Temanggung pantau stok - harga sembako jelang Nataru

EKONOMI - 14 December 2024 20:14 Wib