Magelang - Ramadhan yang selalu membawa keberkahan bagi masyarakat luas menjadi momentum tepat untuk saling berbagi kepada sesama. INi pula yang dilalukan oleh mahasiswa Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) Magelang, Jawa Tengah.

Mahasiswa STPP Magelang gabungandari tingkat 1 dan 3 itu menghelat kegiatan bagi-bagi takjil di Alun-Alun Magelang, Rabu (6/6). 

Uniknya, mereka tak hanya bagi-bagi takjil, tapi juga menghibur pengunjung alun-alun yang sedang berkumpul bersama keluarga mereka. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Band STPP Magelang sore itu dipercaya tampil di hadapan publik Alun-Alun Magelang.

Sejumlah lagu mereka bawakan dan mendapat respons menggembirakan dari warga yang menunggu kumandan azan Magrib sebgai awal buka puasa itu. 

Selain itu, mahasiswa membagikan stiker dan brosur STPP Magelang kepada masyarakat. 

"Acara bagi takjil ini merupakan ajang silaturahim kami kepada masyarakat di Magelang, sekaligus mengenalkan kampus STPP Magelang, agar STPP Magelang yang sebentar lagi akan menjadi Politeknik Pembangunan Pertanian makin di kenal," ujar Refa Ardiansyah, Wakil Ketua BEM STPP Magelang.
 

Pewarta : KSM
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024