Jakarta (Antaranews Jateng) - Aktor sekaligus salah satu personel boy group JYJ, Park Yoo-chun akan menggelar acara jumpa penggemar di Jepang. Acara ini akan menjadi kemunculan publik pertamanya usai menjalani wajib militer (wamil).
Yoo-chun resmi menyelesaikan tugasnya pada Jumat (26/1) lalu di kantor distrik Gangnam, Seoul selatan, tempat dia bertugas sebagai pekerja publik.
Sang penyanyi mengungkapkan dalam homepage resminya, bahwa gelaran jumpa penggemar akan dilakukan di Musashino pada 10-11 Maret 2018.
Nantinya, Yoo-chun akan menyanyikan lagu-lagu hitnya dalam acara bertajuk "Remember the Memories".
Sebelumnya, Yoochun pernah terlibat skandal yang melibatkan empat wanita berbeda. Para perempuan ini menuduh bahwa pelantun "Be My Girl" itu memperkosa mereka.
Meski kemudian bebas dari tuntutan itu, hal ini mengganggu citra baik Yoo-chun. Pada April 2017, dia diketahui akan menikahi cucu pendiri Namyang Dairy Product Co.
Namun agensinya kemudian mengumumkan bahwa Yoo-chun memutuskan untuk menunda pernikahan tanpa batas waktu yang ditentukan.
Hal ini karena Yoo-chun perlu memiliki lebih banyak waktu untuk merenung setelah skandal itu merebak, demikian seperti dilansir Kantor Berita Yonhap.
Yoo-chun resmi menyelesaikan tugasnya pada Jumat (26/1) lalu di kantor distrik Gangnam, Seoul selatan, tempat dia bertugas sebagai pekerja publik.
Sang penyanyi mengungkapkan dalam homepage resminya, bahwa gelaran jumpa penggemar akan dilakukan di Musashino pada 10-11 Maret 2018.
Nantinya, Yoo-chun akan menyanyikan lagu-lagu hitnya dalam acara bertajuk "Remember the Memories".
Sebelumnya, Yoochun pernah terlibat skandal yang melibatkan empat wanita berbeda. Para perempuan ini menuduh bahwa pelantun "Be My Girl" itu memperkosa mereka.
Meski kemudian bebas dari tuntutan itu, hal ini mengganggu citra baik Yoo-chun. Pada April 2017, dia diketahui akan menikahi cucu pendiri Namyang Dairy Product Co.
Namun agensinya kemudian mengumumkan bahwa Yoo-chun memutuskan untuk menunda pernikahan tanpa batas waktu yang ditentukan.
Hal ini karena Yoo-chun perlu memiliki lebih banyak waktu untuk merenung setelah skandal itu merebak, demikian seperti dilansir Kantor Berita Yonhap.