Jepara, Antara Jateng - TNI di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, membantu warga kurang mampu dengan membangun jamban dalam rangka pemberdayaan hidup bersih dan sehat guna mencegah penyebaran penyakit berbasis lingkungan.

"Untuk sementara, 10 keluarga yang menjadi sasaran kami, khususnya yang ada di Desa Bringin, Kecamatan Batealit, Kabupaten Jepara," kata Komandan Rayon Militer (Danramil) 03/Batealit Kapten Inf Joko Sulantoro yang juga penanggung jawab lapangan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Jepara, Senin.

Ia mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka menyongsong Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-97 tahun anggaran 2016 Kodim 0719/Jepara yang digelar di Desa Bringin.

Pengerjaan pembuatan jamban keluarga, katanya, dimulai sejak dua pekan sebelumnya, katanya.
"Saat ini, mulai tahap pembuatan septik tank atau tandon tinja," ujarnya.

Tahap berikutnya, kata dia, akan dilanjutkan dengan pemasangan paralon dan dudukan kloset.

Pewarta : Akhmad Nazaruddin
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2024