"Pengecekan dilakukan seluruh kecamatan," kata Kepala Pelaksana BPBD Garut Dadi Djakaria melalui telepon seluler, Rabu malam.

Ia mengatakan hasil laporan sementara tidak ada kerusakan rumah maupun bangunan lainnya dampak gempa tersebut.

Pihaknya masih menunggu laporan dari petugas seluruh kecamatan untuk mengetahui ada atau tidaknya kerusakan bangunan.

"Kami masih melakukan pengecekan ke seluruh wilayah kecamatan untuk mengetahui dampak gempa tadi," katanya.

Berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa berkekuatan 6.1 Skala Richter itu berada di 101 KM Barat Daya Garut, sekitar pukul 21.45 WIB.

Guncangan gempa tersebut sempat membuat panik sejumlah warga di Garut.

Seperti yang terjadi di Perumahan Buana Putra, Kecamatan Karangpawitan, banyak warga keluar rumah ketika terjadi gempa.

"Banyak warga yang keluar rumah, saat di luar juga warga kaget melihat tiang lampu penerangan bergoyang," kata Neni warga perumahan tersebut.

Pewarta : Antaranews
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024