Garut (ANTARA News) - Petugas Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung diterjunkan untuk mencari tiga nelayan yang hilang di perairan laut Cikandang, Kabupaten Garut, Jawa Barat, sejak Sabtu (26/5).

"Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung memberangkatkan satu tim rescue untuk melaksanakan Operasi SAR," kata Juru Bicara Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung, Joshua Banjarnahor kepada wartawan, Senin.

Ia menuturkan, Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung menerjunkan personel setelah mendapatkan laporan permintaan bantuan pencarian dari Satuan Polisi Air Santolo.

Laporan tersebut, kata dia, ada tiga nelayan menggunakan kapal congkreng hilang saat mencari cumi di sekitar perairan Cikandang, Kecamatan Cikelet, Garut, Sabtu (26/5).

"Namun sampai saat ini belum kembali," katanya.

Sementara itu, tim diterjunkan dengan peralatan lengkap untuk pencarian di laut dan pesisir pantai.

Pencarian tersebut melibatkan kepolisian, TNI, nelayan dan masyarakat pesisir pantai.

Pewarta: Feri Purnama
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018