Jakarta (ANTARA News) - Kapal pesira Carnival Magic kembali ke Amerika Serikat Sabtu waktu setempat akibat keberadaan seorang penumpang yang mungkin turut merawat spesime dari pasien Ebola pertama yang didiagnosis di AS kendati tingkat risikonya rendah.

Pekerja kesehatan Dallas yang kabarnya tidak mengalami gejala apa pun dan menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS berada di akhir masa inkubasi maksimum 21 hari virus Ebola itu secara sukarela bersedia diisolasi di kapal tersebut.

Kapal pesiar Carnival Magic yang dimiliki Carnival Cruise diperkirakan bongkar kapal di dok Galveston, Texas, Minggu, kata Aly Bello-Cabreriza, juru bicara perusahaan induk Carnival Cruise Lines.

Baik Meksiko maupun Belize menolak mengizinkan kapal pesiara ini masuk dok pelabuhan-pelabuhan mereka karena mengkhawatirkan Ebola.

Pekerja pada Texas Health Presbyterian Hospital tidak menjalin kontak dengan pasien Ebola asal Liberia bernama Thomas Eric Duncan di rumah sakit Dallas itu namun lolos virus ini 21 hari lalu, kata para pejabat AS.

Pasien ini menaikki kapal pesiar itu di Galveston pada 12 Oktober untuk perjalanan tujuh malam, demikian Reuters.



Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014