Jakarta (ANTARA) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jakarta yang menyalurkan bantuan tabung oksigen medis untuk penanganan pasien COVID-19.

Riza mengatakan Pemprov DKI membuka kolaborasi dengan berbagai pihak dalam upaya penanganan pandemi COVID-19, salah satunya mengenai penyediaan tabung oksigen medis.

"Mari kita dukung pelaksanaan dan penanganan COVID-19 dengan penuh tanggung jawab. Mudah-mudahan organisasi yang lain juga bisa meningkatkan dukungan dan bantuan untuk masyarakat Jakarta," kata Ahmad Riza Patria saat menerima bantuan tabung oksigen di Gedung PPKD, Jakarta Timur, Kamis.

Riza mengatakan bahwa Jakarta sempat mengalami kewalahan dalam memenuhi kebutuhan tabung oksigen medis. Namun menurut dia hal tersebut sudah dapat diatasi.

"Namun Alhamdulillah sudah dapat diatasi. DKI Jakarta insyaallah sudah tidak ada masalah tabung oksigen," ujar Riza.

Wagub juga mengimbau kepada masyarakat Jakarta agar tidak menimbun tabung oksigen medis di tengah situasi pandemi COVID-19 yang sedang meningkat.

Sementara itu, Ketua Kadin Jakarta Diana Dewi menjelaskan bahwa pihaknya menyerahkan sebanyak 100 tabung oksigen medis kepada Pemprov DKI Jakarta untuk penanganan COVID-19.

Baca juga: Anies minta produksi oksigen Pulogadung dialihkan untuk medis
Baca juga: Kejati DKI selidiki kelangkaan obat dan oksigen saat PPKM Darurat
Baca juga: Polda Metro Jaya selidiki penjualan tabung oksigen secara daring

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2021