Jakarta (ANTARA) - Realme resmi meluncurkan smartphone X7 Max 5G dan sepasang Smart TV 4K terbaru dalam acara khusus yang disiarkan secara daring di YouTube dan Facebook, Senin.

Realme X7 Max 5G hadir dengan layar berukuran 6,43 inci dan refresh rate 120Hz. Terdapat kamera selfie 16 MP yang disematkan di sudut kiri layar.

Panel tersebut dilindungi oleh Dragontrail Glass dan juga mengemas pemindai sidik jari terintegrasi. Realme juga menghadirkan speaker stereo Dolby Atmos dan jack headphone.

Baca juga: Realme Indonesia klaim gaet 10 juta pengguna dalam 2,5 tahun

Di bagian belakang terdapat kamera dengan sensor Sony IMX 682 berukuran 64 MP yang didukung oleh modul kamera ultrawide 8 MP dan dan kamera makro 2 MP.

Ponsel ini mengemas MediaTek Dimensity 1200 SoC, dipasangkan dengan RAM 8/12 GB dan penyimpanan UFS 3.1 128/256 GB.

​​​​​Realme X7 Max 5G menjalankan sistem operasi Android 11 yang dilapis antarmuka Realme UI 2.0. Ponsel ini dibekali baterai 4.500 mAh dengan pengisian daya SuperDart 50W.

Realme X7 Max 5G hadir dalam warna hitam, perak, dan gradien. Ponsel ini pertama kali akan dijual di India dengan harga mulau dari INR 26.999 (Rp5,3 juta) untuk varian 8/128 GB dan INR 29.999 (Rp5,9 juta) untuk versi 12/256 GB.

Realme turut menghadirkan Smart TV 4K baru ke India. Muncul dalam ukuran 43 dan 50 inci, keduanya didukung dengan HDR 10 dan Dolby Vision. Panelnya juga mendukung 83 persen gamut warna NTSC dan Mesin Gambar Chroma Boost Realme.

Terdapat chipset MediaTek quad-core dengan RAM 2 GB dan penyimpanan 16 GB, sementara bagian depan perangkat lunak dilindungi oleh Android TV 10. I/O termasuk port HDMI 3x, 2 x USB, port Ethernet, satu SPDIF dan port DVB-T2.
Terdapat sepasang speaker 12W dan tweeter dengan dukungan suara surround Dolby Atmos.

Harga Realme Smart TV 4K dibanderol mulai dari INR 27.999 (Rp5,5 juta) untuk versi 43 inci dan INR 39.999 (Rp7,8 juta) untuk versi 50 inci. Penjualan di India dimulai pada 4 Juni. Demikian dilansir dari GSM Arena.

Baca juga: Realme umumkan kehadiran Narzo 30

Baca juga: Realme C20A diumumkan dengan chipset Helio G35 dan layar 6,5 inci

Baca juga: Daftar hp "entry level" untuk temani momen Lebaran

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021