Pontianak (ANTARA) - Pusat Kesehatan (Puskes) TNI menyerahkan bantuan Alat Materiil Kesehatan (Almatkes) ke Kesdam XII/Tanjungpura guna membantu penanganan COVID-19 di wilayah Kodam XII/Tpr.

"Bantuan yang kami terima itu diserahkan oleh Aslog Kasdam XII/Tpr, Kolonel Kav Josafath M R Duka, kepada Wakakesdam XII/Tpr, Letkol Ckm dr Sumanta Sembiring, di Posko COVID-19 Kesdam XII/Tpr di Jalan Adi Sucipto, Sungai Raya, Kubu Raya," kata Kapendam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe di Kubu Raya, Rabu.

Baca juga: Kodam XIV serahkan 196 koli APD pada Dinas Kesehatan Sulsel
Baca juga: Dokter China dan Indonesia berbagi pengalaman penanganan COVID-19
Baca juga: Mendagri salurkan bantuan dari Temasek dan Humanity Matters Singapura


Untuk penanganan pandemi COVID-19 ini, ia mengatakan, Kesdam XII/Tpr mendapat bantuan barang alat materiil kesehatan sebanyak lima koli. Barang tersebut terdiri dari 'rapid test' 1500 Kit, 'thermo gun' 30 buah, APD coverall 50 buah, masker bedah 500 pcs, 'hand scoon' 10 box, face shield 10 buah.

Alat kesehatan tersebut nantinya akan didistribusikan ke empat rumah sakit, yaitu Rumah Sakit TK II Kartika Husada, RS TK IV 12.07.01 Singkawang, RS TK IV 12.07.02 Sintang, dan RST Denkesyah 06.04.03 Palangka Raya.

"Kami berharap dengan adanya bantuan ini akan menambah kesiapan Kodam XII/Tpr dalam upaya membantu pemerintah di Kalbar dan Kalteng dalam melakukan penanganan dan pencegahan penyebaran COVID-19," katanya.


 

Pewarta: Andilala dan Slamet Ardiansyah
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2020