Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini waspada potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang di dua wilayah DKI Jakarta.

"Waspada potensi hujan disertai kilat atau petir disertai angin dengan durasi singkat di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan malam hari," demikian peringatan dini yang dirilis BMKG melalui www.bmkg.go.id yang dikutip di Jakarta, Kamis.

Sementara pada pagi hari, dipaparkan BMKG, situasi cuaca di dua wilayah itu akan disambut cuaca cerah berawan.

Untuk wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara diprakirakan berawan pada pagi hari. Sedangkan Kepulauan Seribu mengalami hujan lokal.

Baca juga: BMKG sebut April jadi awal musim kemarau 2020

Dikemukakan BMKG, wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Pusat pada siang dan malam hari diprakirakan mengalami hujan ringan dan hujan sedang. Untuk wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diprakirakan berawan pada siang hari dan hujan ringan pada malam hari.

Sedangkan pada dini hari hujan hanya akan melanda Kepulauan Seribu dan Jakarta Utara dengan intensitas ringan.

Prakiraan suhu udara di DKI Jakarta berkisar 23 hingga 32 derajat celsius serta kelembapan 75 hingga 100 persen.

Baca juga: BMKG imbau daerah berpotensi musim kemarau lebih kering untuk waspada

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2020