Paris (ANTARA) - Eropa akan menanggapi sanksi apapun yang diberikan pemerintah Amerika Serikat terhadap investasi di Kuba, kata Menteri Keuangan Prancis Bruno Le Maire, Kamis.

"Jika pemerintah Amerika memutuskan untuk memberlakukan sanksi terhadap rezim atas investasi di Kuba, yang bertolakbelakang dengan apa yang telah disepakati dalam beberapa tahun oleh sekutu Amerika, kami akan bereaksi. Eropa juga akan bereaksi dan kami pun pada akhirnya siap memberlakukan sanksi," kata Le Maire di sebuah acara bertema ekonomi yang diselenggarakan surat kabar Le Monde.

Pada Rabu, Washington memberlakukan sanksi baru dan tindakan hukum lainnya terhadap Kuba dan Venezuela. Hal itu dimaksudkan untuk terus menekan Havana, saat Washington menuntut agar dukungan Kuba untuk Presiden Venezuela Nicolas Maduro dihentikan.

Sumber: Reuters
Baca juga: Penasihat Keamanan AS umumkan sanksi baru terhadap Kuba, Venezuela
Baca juga: Kuba cari obat krisis pangan, burung unta-hewan pengerat jadi menu
​​​​​​​
Baca juga: Gelombang baru warga Kuba berburu suaka di Amerika Serikat

 

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Maria D Andriana
Copyright © ANTARA 2019