Beirut (ANTARA) - Pemberontak Suriah mundur dari sebuah kota di Provinsi Idlib selatan dan dari wilayah terakhir mereka di provinsi tetangga, Hama, setelah pasukan pemerintah mendekati daerah tersebut, demikian dilaporkan Observatorium HAM untuk Suriah dan aktivis setempat.

Penarikan diri itu menandai kemajuan besar bagi Presiden Bashar al-Assad untuk masuk ke wilayah barat laut, yang menjadi benteng utama terakhir pemberontak di Suriah. Dengan dukungan Rusia, pasukan pemerintah Suriah menyerang kawasan tersebut sejak akhir April.

Pasukan pemerintah Suriah berhasil mendekati Kota Khan Sheikhoun di Idlib selatan pada Senin(19/8) malam. Kota tersebut jatuh ke tangan pemberontak sejak 2014.

Laju pemerintah Suriah dukungan Rusia di sekitar Khan Sheihkoun telah membuat para pemberontak terancam terkepung di wilayah sisa mereka di Hama utara, termasuk kota Latamneh dan Kafr Zeita.

Pemberontak mundur dari kota-kota itu, kata aktivis setempat.

Observatorium mengatakan pemberontak Suriah yang masih tinggal di daerah tersebut berkumpul di situs militer Turki di Kota Morek, di wilayah yang ditinggalkan oleh pemberontak.

Sumber: Reuters

Baca juga: AS kirim perlengkapan logistik-personel militer tambahan di Suriah

Baca juga: Turki sepakat bentuk pusat operasi gabungan dengan AS terkait Suriah

Baca juga: Puluhan keluarga Suriah pulang ke daerah mereka yang sudah dibebaskan

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2019